Daftar Isi [Tampil]
[Prof Share] - Buat Anda yang ingin memulai usaha Konveksi, maka salah satu hal yang Wajib harus tahu adalah mengenal terlebih dahulu tentang jenis - jenis sablon yang nantinya akan digunakan pada kaos. Faktanya bahwa memang bisnis kaos ini merupakan usaha yang sangat menjanjikan saat ini sebab banyak dari kalangan masyarakat khususnya anak remaja yang selalu ingin tampil modis dan keren dengan pakaian yang dikenakannya.
Jenis Sablon Kaos Distro Terbaik
Agar hasil sablonan terlihat eye catching dan berkualitas tinggi dimata konsumen maka sebaiknya Anda harus tahu jenis, harga dan ciri - ciri sablon yang bagus dan awet.Dan berikut ini adalah ulasan lengkap mengenai jenis sablon kaos distro terbaik yang sering digunakan untuk bisnis konveksi.
1. Rubber
Sablon jenis ini lebih dikenal orang dengan sebutan sablon karet. Sifat dari sablon ini sendiri adalah dapat menutupi serat kain dengan baik, kemudian memiliki ukuran yang cukup tebal, serta teksturnya yang begitu lembut dan elastis.
Dilansir dari IndoBlog,
Sablon Rubber banyak digunakan sebagai Underbase atau bahan dasar khusus untuk bahan kain dengan warna gelap sebab dapat menutupi permukaan dengan sempurna.
2. Plastisol
Plastisol merupakan jenis sablon dengan bahan dasarnya berupa Oil-Based (Minyak). Sablon Plastisol ini mempunyai karakter yang cukup tebal, ada unsur karetnya seperti rubber, sangat awet dan tahan lama. Selain itu Cat yang berbahan dasar minyak ini sangat cocok untuk gambar kaos dengan dot atau raster super mini dengan hasil maksimal dan tajam.Meskipun memiliki kelebihan dan kualitas yang baik, akan tetapi untuk sablon jenis ini tidak diperbolehkan terkena suhu panas secara langsung, misalnya seperti setrika panas karena bisa membuat leleh.
3. High Density
Sablon High Density atau istilah lainnya HD adalah jenis sablon kaos lainnya yang bersifat tebal, tekstur karet yang dihasilkan sablon ini cukup kuat dan terasa timbul tajam apabila di sentuh.Selain itu sifat lain dari High Density ini bersifat transparan, mengkilap, terkesan basah dan doff.
Dikutip dari KaosMurahBandung,
Bahan dasar untuk pembuatan jenis sablon 3D ini yaitu perpaduan antara Gel atau SUG (straight Up Gloss) / Transparent Ink dengan cat plastisol. High Density sangat cocok diterapkan pada desain kaos seperti huruf dan logo.
4. Foil
Berbeda dari sablon sebelumnya, Foil ini dibuat dari lapisan bahan dasar kertas berupa logam alumunium foil yang ditempelkan diatas kain dengan lem khusus sehingga terlihat mengkilat dan terkesan eksklusif.Sifat dari partikel foil ini nantinya akan menempel pada plastik, lalu pada tahap penge-press-an pada bagian atas plastik foil harus di sisipkan kertas agar plastik foil tidak mengkerut saat di press.
Diambil dari sumber Berkaos,
Bahan ini juga hanya bisa diaplikasikan pada desain kaos yang sederhana. Untuk satu pesanan hanya bisa menggunakan satu warna. Dibandingkan dengan bahan sablon manual lainnya, Foil lebih membutuhkan perhatian khusus dalam perawatannya.
5. Flocking
Beda lagi halnya dengan Flocking, pada prosesnya untuk sablon yang satu ini menggunakan bahan lapisan seperti beludru yang nantinya akan ditempel diatas kain dengan memakai lem khusus. Karakter dari jenis sablon ini apabila di sentuh oleh tangan akan merasakan partikel-partikel flock-nya yang sangat lembut.Terdapat dua jenis flock yang bisa digunakan sebagai bahan penyablonan yaitu bubuk dan lembaran. Khusus untuk bahan lembaran membutuhkan lem khusus sebagai media perekatnya.
6. Discharge
Untuk sablon berikutnya adalah Discharge. Sablon jenis ini merupakan sablon jenis water based dengan kemampuan mengubah warna dasar bahan, yaitu bahan kimia yang digunakan untuk mencabut warna dasar kain, sehingga warna bahan menjadi putih/grey.Jenis Discharge sering di sebut dengan istilah “sablon cabut warna" karena karakter sablon tersebut ialah membakar dan menggantikan warna dasar pada kaos.
Pada proses finishing, sablon ini dicampur dengan obat odorless atau dicharge agent 6-8%. Dan proses Finishing pressnya sendiri akan berlangsung disaat gambar sablon dalam keadaan masih basah.
7. Super White
Super White adalah tipe cat sablon water-based yang mudah menyerap ke dalam serat kaos. Sifat dari sablon ini memiliki tekstur yang tidak terasa / rata apabila disentuh pada bagian permukaan kaos sebab jenis sablon water-based menyerap pada serat kaosnya. Karakter lain pada jenis sablon ini adalah terasa ringan saat dipakai.Super White terdiri dari dua jenis yaitu white dan color. Tinta ini sifatnya lebih mendekati tinta extender yaitu menyatu dengan bahan dan transparan.
8. Pigment
Seperti halnya Super White, sifat dari jenis sablon ini mudah menyerap ke serat kain namun perbedaan yang mencolok pada pada jenis sablon ini apabila di sentuh oleh tangan maka tekstur kain agak kaku, tidak seperti superwhite yang elastis mengikuti gerak kaos.Sablon jenis Pigment biasanya sering dipakai untuk kaos berwarna terang / putih karena sifatnya yang menyerap kedalam kain. Sedangkan untuk warna gelap akan cepat luntur karena campuran cat dari Pigment itu sendiri tidak akan kuat saat menempel pada serat kain warna gelap tersebut.
9. Glow In The Dark
Glow In The Dark / GITD merupakan jenis sablon yang akan menghasilkan efek menyala dalam keadaan gelap (malam hari) sehingga tampak seperti cahaya lampu. Cahaya tersebut dihasilkan dari bahan kimia Phosphor yang mampu menyerap energi kemudian dipantulkan kembali dalam bentuk cahaya.Biasanya cahaya yang akan hasilkan oleh sablon jenis Glow In The Dark ini tidak kurang dari 3 menit. Untuk bisa menghasilkan efek terbaik, sablon Glow In The Dark harus dikombinasikan dengan tinta lainnya sebagai mediasi. Tinta yang bisa dipakai dapat berupa tinta extender atau pigmen dengan Underbase dari Rubber atau Plastisol.
10. Foaming
Sablon Puffy atau Foaming ini biasanya sering disebut dengan nama lain "Puff Print". Sablon Foaming dihasilkan dari bahan karet yang melalui proses pemanasan khusus agar menghasilkan efek timbul secara maksimal seperti foam.Jenis sablon ini tersedia dalam dua jenis basis cairan, air dan minyak. Oleh karenanya, sablon timbul bisa dikombinasikan dengan cat rubber dan juga plastisol.
Namun sayangnya karena daya tahan sablon timbul tersebut tidak akan bertahan lama hingga delapan sampai sepuluh kali cucian sehingga menyebabkan kurang laku di pasaran.
11. Glitter
Glitter merupakan pewarna yang terbuat dari micca (butiran-butiran) yang digunakan khusus untuk menciptakan efek shiny pada lapisan teratas sablon kaos. Sablon Glitter sendiri dihasilkan dari bahan medium yang dicampur dengan Glitter yang berbentuk paling halus hingga yang berbentuk paling kasar.Sifat dari yang dihasil sablon dari Glitter tersebut akan terkesan tampak lebih modern dan glamor karena tampak kerlap kerlip cahaya seperti lampu apalagi bila terpantul cahaya.
Jenis sablon ini sudah termasuk jenis yang mulai berimprovisasi, tidak hanya solid color tetapi bisa juga gradasi sehingga hasil yang diperoleh tidak begitu monoton.
12. Reflektif
Reflektif merupakan jenis sablon yang diproduksi dari cat khusus yang memiliki efek menyala jika disinari cahaya atau lampu. Efek menyala ini akan tertampak terlihat jelas jika disinari dari jarak kurang lebih 3 meter.Jenis sablon reflektif biasanya menggunakan cat produksi pabrik 3M. Jenis sablon ini merupakan kebalikan dari sablon Glow In The Dark yang akan tampak bercahaya pada ruangan gelap, sedangkan sablon reflektif akan memantulkan cahaya jika disinari oleh sumber cahaya.
Kesimpulan
Setelah Anda mempelajari kelebihan ciri dan macam sablon yang bagus dan awet tersebut, jangan lupa juga untuk mengetahui kelemahan dari masing - masing sablon agar tidak kecewa agar menghasilkan Jenis Sablon Kaos Distro Terbaik.Demikian penjelasan 12 Jenis Sablon Kaos Distro Yang Sering Digunakan Untuk Bisnis Konveksi ini, semoga bisa bermanfaat dan menambah ilmu.
Posting Komentar
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Terima Kasih Telah Mengunjungi Blogspot Prof Share. Jangan Lupa Untuk Meninggalkan Komentarnya. Berkomentarlah Secara Santun & Bijak.
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Komentar Yang Bersifat Kasar, Rasis Atau Negatif Tidak Akan DiPublikasikan.
Terima Kasih Untuk Tidak Meninggalkan Link Yang Aktif.
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Komentar Akan DiPublikasikan Setelah Moderasi Terlebih Dahulu.
Mohon Maaf Untuk Komentar Yang Tidak Terpublikasikan.
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------