Daftar Isi [Tampil]
[Prof Share] - Motor Sport merupakan kendaraan yang sampai saat ini sudah banyak menjamur di Negara Indonesia. Kendaraan beroda dua dengan CC BESAR kini banyak menjamur, diminati dan menjadi kendaraan wajib orang Indonesia, sehingga tidak jarang kita temui di jalanan. Tapi tahukah Anda ternyata jika dilihat dari depan, Motor Sport tersebut mirip dengan wajah hewan???

Setidaknya ada motor sport yang mirip menyerupai wajah binatang ini, entah kebetulan atau tidak "Apakah para pembuat kendaraan tersebut membuat konsep Wajah Motor agar bisa dibuat semirip hewan - hewan tersebut".

Jika masih penasaran dengan Motor Sport Yang Mirip Hewan tesebut, maka berikut ini saya sharing bagi para pecinta Motor Sport.

Sumber Gambar diambil dari Otosia ...

Motor Sport Mirip Menyerupai Wajah Hewan

#1. BMW S100R Mirip Seekor Ikan

Bila dilihat secara detail dan tampak dari depan, sepertinya Motor keluaran merk BMW ini nyatanya mirip atau menyerupai seolah - olah seperti muka Ikan. Dari gambar terlihat ekor dan sirip untuk penegasan kalau motor yang diberinama BMW S100R Mirip Seekor Ikan.

Namun disisi berbeda bahwa BMW S100R tersebut mirip seperti anak Naga yang lucu unyu - unyu, sebab dilihat dari gambarannya bahwa BMW ini dilukis lengkap dengan kaki yang tajam, ekor dan sirip besar seperti sayap...

#2. Kawasaki Ninja 250 Mirip Kucing

Lihat pada gambar no.2 ini, akan nampak seekor kucing bertubuh besar dengan pandangan tajam dan terlihat begitu agresif. Namun sebenarnya Gambar di bawah ini adalah merupakan lukisan sebuah Motor Sport Kawasaki Ninja 250 yang menyerupai Kucing.

Kaca spion yang digambarkan sebagai telinga kucing yang panjang, berbulu merah dan kuning dengan badannya besar dan kokoh menjadikan Motor ini sangat berkarakter layaknya kucing jantan, agresif, lincah dan gagah.

#3. Kawasaki ZX6R Mirip Kadal

Entah mirip atau tidak? Tapi yang jelas kendaran motor besar dengan nama Kawasaki ZX6R ini diasumsikan mirip seperti hewan reptil, Kadal.  Dan hal tersebut akan terlihat lebih jelas dan dipertegas lewat lukisan yang begitu detail.

Terlihat ada sisik pada leher, mulut reptil yang tersenyum, hidung dengan 2 buah lubang kecil dan pandangan matanya yang begitu menggoda layaknya kadal serta tambahan rambut hitam pada bagian kepala...

#4. Kawasaki ZX10R Kucing Terbang

Kawasaki memang layak disebut sebagai Rajanya Motor Sport dan memegang peranan penting di Indonesia dan banyak disukai oleh orang lokal karena tampilannya yang garang dan futuristik. Tidak terkecuali dengan Kawasaki ZX10R ini (Yang Bisa Beli Khusus orang berduit X Y)... ;P ;P

Ngomongin Kawasaki ZX10R, jika dilihat - lihat lagi seperti mirip Kucing Besar Bersayap dan siap untuk Terbang...

#5. Kawasaki ZX14R Mirip Monster Kambing

Beda lagi dengan Kawasaki ZX14R, meskipun memiliki Merk yang sama namun untuk Kawasaki yang satu ini diasumsikan seperti mirip Kambing Jantan Bertanduk akan tetapi dengan gigi yang tajam dan siap menerkam mangsanya.

Barangkali kendaraan ini memiliki sifat siap di adu, tahan banting dan anti ringsek ketika nabrak tiang / kendaraan lain yang ditabraknya ...

#6. Yamaha YZF-R6 Mirip Anak Naga

Dan yang terakhir adalah datangnya dari Yamaha. Merk Motor yang banyak dipakai di seluruh Indonesia. Kendaran yang diberinama Yamaha YZF-R6 ini diasumsikan terlihat mirip layaknya Anak Naga yang begitu imut dan pemalu.

Pandangan matanya seperti layaknya dimiliki ular pada umunya dan dilengkapi dengan sisik menggambarkan kalau motor sport ini mirip banget dengan wajah ular naga.
Sumber: otosia.com

Kesimpulan

Jadi bagaimana kesan Anda terhadap motor pribadinya masing - masing setelah membaca postingan ini, Apakah mirip dengan salah satu Hewan yang disebutkan di atas atau lebih mirip dengan Hewan lainnya??? silahkan di share via kolom komentar...

Post a Comment

-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Terima Kasih Telah Mengunjungi Blogspot Prof Share. Jangan Lupa Untuk Meninggalkan Komentarnya. Berkomentarlah Secara Santun & Bijak.
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Komentar Yang Bersifat Kasar, Rasis Atau Negatif Tidak Akan DiPublikasikan.
Terima Kasih Untuk Tidak Meninggalkan Link Yang Aktif.
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Komentar Akan DiPublikasikan Setelah Moderasi Terlebih Dahulu.
Mohon Maaf Untuk Komentar Yang Tidak Terpublikasikan.
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Back to Top